Ibu Wanita Tangguh ( wong deso )

Ibu sosok wanita yang selalu salah , apakah itu benar. Coba jawablah bapak,,,,? Coba lah jawab sebagai anak,,,?

Ibu selalu salah kalau bangun kesiangan
Ibu selalu salah kalau siang belum masak
Ibu selalu salah jika pagi tidak ada sarapan
Ibu selalu salah kalau makanan tidak enak dan tidak matang
Ibu selalu salah kalau air hangat tak ada
Ibu selalu salah jika tidak ada pakaian bersih dan rapi
Ibu selalu salah jika lantai rumah kotor
Ibu selalu salah jika pakaian kotor menumpuk
Ibu selalu salah jika ini dan itu

Ibu kenapa kau selalu salah , kenapa salah ibu. Apa kau calon ibu tetap mau jadi ibu yang selalu salah bahkan calon ibu juga menyalahkan ibu. Beratnya beban ibu membuat ibu selalu lupa dan lupa.

Ibu lupa mensisir rambut tak seperti waktu gadisnya
Ibu lupa dengan nikmatnya makanan enak jika anaknya belum makan
Ibu lupa rasa membersihkan diri mandi dan gosok gigi sebelum semua selesai
Ibu lupa rasanya bersantai jika masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan
Ibu lupa dengan tidur nyenyak ( istirahat nyaman ) jika tengah malam harus bangun menyusui anak , menemani bapak yang ingin push up dan melihat ibu bergoyang
Ibu lupa berdandan cantik seperti masa gadisnya jika wajan  berangus dan piring menumpuk menghiasi dapur dan tak nyaman dipandang mata
Ibu kenapa itu semua lupa

Tapi kenapa salah ibu tidak pernah jadi salah bapak dan salah anak.

Tapi lupa ibu kadang jadi lupanya anak kepada ibu. Tapi beribu lupa ibu dan salah ibu mungkin ibu iklas menjalani semuanya tapi lupanya anak kepada ibu itu yang sangat membuat ibu tidak iklas dan sakit yang sangat dalam ibu.

Karena salah dan lupa membuat surga ada ditelapak kaki ibu.

Ibu , ibu , ibu , bapak adalah kuatnya ibu menjalani kesalahan dan kelupaannya.

Comments

Popular posts from this blog

Istilah - istilah Gay Sekedar Tahu

Pasar Manuk atau Pasar Burung Muntilan , Pasar Klitikan

Viar Motor Roda Tiga Penumpang Asli Dari Viar ( wong deso )